Sobat kiber dari pada kita nongkrong tak jelas kemana arah, lebih baik waktu malam ini kita manfa'atkan yang lebih bermakna dalam hidup kita dan waktu jam sepertiga malam ini saat yang tepat kita bersujud pada Allah, agar kita selalu dekat pada-NYA.
Kehidupan ini terkadang begitu kering, karena masalah hidup yang terus warnai hari kita, di situlah kita tidak dapat merasakan kejernihan jiwa, sehingga di jam sepertiga malam ini, alangkah indahnya apabila kita dapat meluangkan waktu sejenak untuk menikmati kekayaan jiwa yang melimpah dengan menghadap kepada sang maha pencipta dengan ikhlas dan tulus.
Kondisi jasad kita suatu saat pasti kan berpisah dengan nyawa, karena itulah kita harus berpikir panjang, bahwa mengejar materi dunia itu bukan ukuran sebenarnya, tetapi mengejar kehidupan jiwa yang tentram dan damai itu terkadang lebih nikmat dengan tujuan mencari sandaran dalam menempuh kehidupan sesungguhnya.
Dini hari ini tidak ada ruginya, apabila kita meluangkan waktu sejenak tuk menikmati kesejukan alam jiwa melalui sholat malam, karena malam ini terasa penuh berkah, jika kita mau dengan ikhlas bersujud pada-NYA.
Sobat tulisan sekilas itu dulu dari saya Semoga kita kan selalu dalam keadaan sehat jiwa maupun fisik kita selalu, Amiens.......
Salam dari kami Jejaring sosial kiber (www.kitaberbagi.com).................
No comments:
Post a Comment